Pelantikan Profesor Romdoni, Dekan Baru FK Ubaya

Gantikan dr. Irwin Aras, M.Epid., M.Med.Ed., Prof. Dr. dr. Rochmad Romdoni, SpPD, SpJP(K) FIHA, FASCC siap menjabat menjadi Dekan Fakultas Kedokteran (FK) Ubaya. Sebagai dekan baru, Prof. Romdoni siap memajukan Fakultas Kedokteran Ubaya jadi maju dan terpercaya. Prof. Romdoni yang merupakan dokter spesialis ilmu penyakit dalam sekaligus dokter spesialis ilmu penyakit jantung dan pembuluh darah ini mendapat kepercayaan dan tanggung jawab baru sebagai Dekan FK Ubaya.

Pelantikan jabatan ini menjadi tanda bahwa Penasehat PP PERKI (Pengurus Pusat Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiovaskular Indonesia) ini akan melanjutkan perjuangan mewujudkan visi FK Ubaya menjadi Fakultas Kedokteran yang terdepan dan unggul pada tingkat nasional, berbasis riset inovatif, teknologi kedokteran terkini, dan wawasan kedokteran herbal.

“Terima kasih atas amanah yang diberikan kepada saya. dr Irwin Aras telah memberikan fondasi yang baik untuk FK Ubaya. Saya akan melanjutkan dan bersinergi dengan seluruh dosen dan karyawan FK Ubaya menjadi lebih baik kedepannya,” kata Prof. Romdoni yang sempat menjabat Direktur Utama RS Islam Jemursari Surabaya tersebut.

Sebelum menjabat sebagai Dekan FK Ubaya, Prof. Romdoni telah menjabat sebagai Kepala Divisi Ekhokardiografi RSUD Dr. Soetomo. Bapak dua anak ini memiliki segudang prestasi, jejaring yang kuat dan pengalaman tenaga medis di bidang pelayanan kesehatan baik di dalam negeri maupun di luar negeri.

Pengalaman Prof. Romdoni mengenai wawasan kedokteran maupun kemampuan sebagai tenaga medis rupanya dapat diakui melalui keterlibatannya secara aktif di beberapa organisasi ternama di Indonesia. Mulai dari Pengurus Yayasan Jantung Cabang Utama Jawa Timur tahun 1985 – 2000, Pengurus IDI (Ikatan Dokter Indonesia) Cabang Surabaya dan Pengurus IDI Wilayah Jawa Timur tahun 2000 – 2003.

Bersamaan dengan keanggotaannya di IDI, Prof. Romdoni juga menjabat menjadi Ketua PERKI (Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiovaskulas Indonesia) Cabang Surabaya tahun 2001 – 2005. Setelah itu, Romdoni menjabat sebagai Wakil Ketua PP PERKI tahun 2005 – 2008, Pengurus YARSIS (Yayasan Rumah Sakit Islam Surabaya) tahun 2004 – 2020 sekaligus Ketua PP PERKI pada tahun 2012 – 2014. Saat ini beliau masih terlibat secara aktif sebagai Penasehat PP PERKI mulai tahun 2014 – 2024.

Sementara itu, Benny Lianto Rektor Universitas Surabaya (Ubaya) berharap Dekan baru Fakultas Kedokteran (FK) Ubaya bersama segenap jajaran pendidik dan dosen di Fakultas Kedokteran semakin membawa fakultas ini menuju keunggulan terpercaya.

“Kami berharap Prof. Romdoni dapat melanjutkan apa yang telah dilakukan oleh dr. Irwin Aras, untuk membawa FK Ubaya semakin unggul dan terpercaya. Pimpinan dan warga Ubaya tentunya menyampaikan terima kasih dan penghargaan atas pengabdian dan kontribusi dr. Irwin Aras bagi kemajuan FK Ubaya,” pungkas Benny Lianto, Senin (10/5/2021).

Pelantikan Dekan FK Ubaya ini dihadiri secara langsung (offline) oleh Yayasan, Rektor, Wakil Rektor, Ketua LPPM, Dekan Fakultas, Direktur Politeknik, dan Pejabat FK Ubaya, Jumat (7/5/2021) kemarin di Perpustakaan Lt. 5, Gedung Perpustakaan Kampus Ubaya Tenggilis

sumber